Jumat, 24 Januari 2014

JOB SHEET BREAST CARE







NAMA  KETERAMPILAN      : BREAST  CARE  PADA  IBU  NIFAS
UNIT                                      : ASUHAN KEBIDANAN IBU NIFAS ( ASKEB III )
REFERENSI                             : 1. Seller P.1993. Midwifery Vol I. Sout Afrika : Juta
                                                  2. V Ruth Bennet. 1999.  Myles Textbook For Midwifery . Uk London
                                                  3. Varney. 1997.  Varney’s Midwifery
                                                  4. Pusdiknakes, WHO, JIHPIEGO. 2001. Buku IV Asuhan Kebidanan Pada Ibu Masa Nifas.






Horizontal Scroll: OBJEKTIF PERILAKU MAHASISWA



Horizontal Scroll: DASAR TEORI


Horizontal Scroll: PETUNJUK
 




Setelah   mengikuti  demontrasi  di  laboratorium   dan   membaca   tiap   langkah   dalam jobsheet, mahasiswa mampu :
1.       Mempersiapkan alat dan bahan yang diperlukan untuk melakukan perawatan payudara pada ibu nifas dengan benar.
2.      Melakukan perawatan payudara pada ibu nifas secara sistematis.



Breast  care  pada  ibu  nifas  merupakan  perawatan  payudara  yang  dilakukan pada  ibu  pasca  melahirkan/nifas  dengan  tujuan  untuk  melancarkan  sirkulasi  darah dan  mencegah  tersumbatnya  saluran  susu sehingga  memperlancar pengeluaran  ASI. Pelaksanaan  perawatan  payudara dimulai sedini mungkin,  yaitu 1-2 hari setelah  bayi dilahirkan  dan  dilakukan  2  kali  sehari.  Keterampilan  ini  penting  dimiliki  mahasiswa dalam memberikan asuhan kebidanan pada ibu masa nifas terutama yang mempunyai masalah pada masa laktasi.



1.         Siapkan alat dan bahan yang diperlukan untuk melakukan perawatan payudara.
2.        Baca dan pelajari lembar kerja/job sheet/daftar tilik.
3.         Ikutilah petunjuk instruktur.
4.        Tanyakan pada instruktur bila terdapat hal – hal yang kurang dimengerti dan dipahami.


Horizontal Scroll: KEAMANAN 

1.       Pastikan privasi klien benar-benar terjaga.
2.      Hati-hati  melakukan  pengurutan  lihat  mimik  muka  klien,  jangan  sampai  klien merasa nyeri.
3.       Lakukan teknik dan jumlah   pengurutan secara benar.
4.      Jangan menggunakan perhiasan pada tangan dan jari.
5.      Lakukan tindakan pada ruangan yang nyaman buat klien.




Horizontal Scroll: PERALATAN DAN PERLENGKAPAN
 



Alat                                                            Jumlah
1.       Baki dan Alas Baki                                                        1 Buah
2.      Kom Kecil                                                                    1  Buah
3.       Baskom sedang                                                             2 Buah
4.      Waslap                                                                          2 Buah
5.      Handuk                                                                        2 Buah
6.       Bengkok                                                                       1 Buah
7.      Kapas
8.      Baby oil / Minyak kelapa
9.      Air Panas dan air dingin
Horizontal Scroll: ALAT BANTU AJAR                                


1.       Panthom
2.      Multi Media


Horizontal Scroll: PROSEDUR PELAKSANAAN
 



4 ( empat ) langkah demonstrasi :
1. Persiapan
2. Pelaksanaan    
3. Aplikasi           
4. Evaluasi

Persiapan
     1.    Siapkan bahan dan alat.
     2.   Siapkan pasien.
     3.   Siapkan ruangan senyaman mungkin.
Pelaksanaan
          1.    Pastikan tanda-tanda vital ibu dalam keadaan baik.
          2.   Yakinkan keadaan payudara ibu tidak sedang mengalami infeksi atau pun penyakit.
          3.   Hargai privacy ibu dan biarkan ibu mengambil posisi rilek sesuai keinginan ibu.


NO
LANGKAH
GAMBAR
1
Menyiapkan perlengkapan yang akan digunakan pada perawatan payudara.





2
Lakukan informed consent pada ibu.
3
Dekatkan alat pada posisi  yang mudah dijangkau dan atur lingkungan dengan mempertahankan privacy ibu.


4
Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir sampai bersih dan keringkan dengan handuk.
5
Persiapkan ibu:
a.       Atur posisi ibu senyaman mungkin , pastikan ibu dalam kondisi siap dan duduk di atas kursi.
b.      Buka pakaian bagian atas.
c.       Letakkan handuk di atas paha dan punggung ibu.
6
Kompres putting susu ibu dengan kapas / kassa minyak selama 5 menit. Selanjutnya angkat kapas / kassa sambil membersihkan payudara ibu dari kotoran yang menempel.
7
Jika putting susu normal, lakukan perawatan berikut:
Oleskan minyak pada ibu jari  telunjuk, lalu letakkan pada kedua putting susu. Lakukan gerakan memutar kea rah dalam sebanyak 30x putaran untuk kedua putting susu.
8
Jika putting susu datar atau masuk ke dalam , lakukan tahap berikut:
a.       Letakkan kedua ibu jari disebelah kiri dan kanan putting susu, kemudian tekan dan hentakkan kea rah luar menjauhi putting susu secara perlahan.




b.      Letakkan kedua ibu jari diatas dan di bawah putting susu, lalu tekan serta hentakkan kearah luar menjauhi putting susu secara perlahan.

9
Licinkan tangan dengan minyak/baby oil secukupnya.




10
Petugas berdiri di belakang ibu. Tempatkan kedua tangan diantara kedua payudara ibu, kemudian diurut kearah atas, terus ke samping, kebawah, melintang sehingga tangan  menyangga payudara (mengangkat payudara) kemudian lepaskan tangan dari payudara.

11
Sokong payudara kiri dengan tangan kiri, kemudian 3 jari tangan kanan membuat  gerakan memutar sambil menekan mulai dari pangkal payudara berakhir pada putting susu. Lakukan tahap yang sama pada payudara kanan. Lakukan 2 kali gerakan pada setiap payudara.


12
Sokong payudara kiri dengan tangan kiri. Telapak tangan kiri menopang payudara kiri dan jari-jari tangan sisi kelingking mengurut payudara kearah putting susu, gerakan diulang sebanyak 30 kali untuk tiap payudara.
13
Telapak tangan kiri menopang payudara, tangan dikepalkan kemudian buku-buku jari tangan mengurut payudara mulai dari pangkal kea rah putting susu, gerakan ini di ulang sebanyak 30 kali untuk setiap payudara.
14
Kompres kedua payudara dengan waslap hangat selama 2 menit, kemudian ganti dengan kompres waslap dingin selama satu menit.
15
Keringkan payudara dengan handuk kering dan pakaikan bra
16
Jelaskan pada ibu untuk dapat melakukannya 2 kali sehari dan menganjurkan untuk sering menyusui bayinya.
17
Bereskan alat-alat yang telah digunakan.
18
Cuci tangan dan keringkan dengan handuk yang bersih.



Horizontal Scroll: APLIKASI
 


Ø  Mahasiswa dibagi menjadi 8 (delapan ) kelompok kecil yang terdiri dari 5 (lima) mahasiswa pada setiap kelompok
Ø  Mahasiswa harus mendemonstrasikan secara kelompok dan diperhatikan dengan menggunakan daftar tilik oleh dosen pembimbing atau instruktur sampai memenuhi / sesuai dengan daftar tilik.


Horizontal Scroll: EVALUASI
 



1.        Setiap mahasiswa harus mendemonstrasikan secara individu dengan diperhatikan oleh teman dalam kelompoknya dengan menggunakan daftar tilik sampai sesuai kriteria daftar tilik
2.      Setiap langkah dilakukan secara sistematis dan memperhatikan keamanan serta Kenyamanan klien setiap prosedur tindakan.
3.       Memperhatikan privasi klien setiap tindakan.
4.      Penempatan  alat-alat  yang  di  gunakan  mudah  terjangkau  dan telah diketahui fungsinya.
5.      Dosen atau instruktur menilai  langkah-langkah  breast  care  dengan menggunakan daftar tilik.

Mengetahui
Ka. Prodi Kebidanan Curup




Ns. Yusniarita. S. Kep. M. Kes
NIP. 19710208 199302 2 001

Instruktur




Wenny Indah Purnama Eka Sari, SST
NIP. 19870801 200804 2 001













 

Welcome Blog Bidan Cantik © 2008. Design By: Buy Engagement Rings | Infidelity in Marriage by Blogger Templates